Pengembangan Potensi UMKM Desa Tegalrejo Melalui Sosialisasi dan Pendampingan Branding Sebagai Upaya Peningkatan Daya Tarik dan Penjualan

Authors

  • Siti Aminah Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • M. Reza Maulana Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.59841/jurai.v1i2.97

Keywords:

UMKM, Branding, Pemasaran

Abstract

Pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mengharuskan pemilik usaha mempunyai suatu strategi yang dilakukan dalam pemasaran produknya guna meningkatkan daya saing serta dapat mengembangkan potensi usahanya. Salah satu strategi dalam hal tersebut yaitu branding, branding dilakukan untuk mewujudkan adanya wajah atau identitas dari suatu usaha tersebut. Jika memiliki usaha namun tidak memiliki branding, maka kegiatan berusaha tersebut bisa dibilang kurang maksimal dan kurang bersaing dengan yang lain. Branding juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana informasi dan komunikasi untuk mengenalkan dan memperkuat brand awareness dari usaha tersebut. Adanya kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini terfokuskan pada kegiatan branding UMKM di Desa Tegalrejo, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo. UMKM tersebut yakni UMKM Tahu Tempe Pantura dan UMKM Bila Catering yang keduanya bergerak di bidang kuliner. Kegiatan branding ini dilakukan untuk menjawab dan memberikan solusi atas semua kendala dan masalah yang dialami oleh para pemilik UMKM tersebut. Kendala yang dihadapi oleh para pemilik UMKM yaitu kurangnya pemasaran produk. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk menanamkan pemahaman mengenai branding dan melakukan pendampingan branding. Dari kegiatan tersebut, kami berharap dapat memberikan efek positif dalam pengembangan potensi UMKM Desa Tegalrejo sebagai upaya peningkatan daya tarik dan penjualan.

References

Ahmad Jupri, Ririn Ika Neisila, Nikmatul Wahyu Agisni, Yomi Ramdhani, Tapaul Rozi, & Eka S Prasedya. Pemanfaatan Potensi Pisang Sebagai Produk Olahan UMKM Pisang Sale Berkah Guna Meningkatkan Taraf Perekonomian di Dusun Otak Bangket Desa Tetebatu Selatan. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 5(1), 342–344. (2022).

https://doi.org/10.29303/jpmpi.v5i1.1544

Dan, D., Dini, I., & Gizi, S. Dharma: Jurnal Pengabdian Masyarakat Volume: 3, Nomor: 1, Desember 2022. 90–101. (2022).

Ferdyansyah, M. D., Ramadhan, P. B., Widyastuti, D. T., Meida, N. L., Ramadhan, M. R., Wardhani, K., & Justitian, E. R. Pengembangan UMKM Jamu Dusun Sumberdadi, Jombang Melalui Re-Branding Identitas Logo Njampi. KARYA UNGGUL : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(2), 53–61. (2022).

https://ojs.atds.ac.id/index.php/karyaunggul/article/view/60%0Ahttps://ojs.atds.ac.id/index.php/karyaunggul/article/download/60/49

Statistik, B. P., & Probolinggo, K. Jumlah Usaha Kecil Menengah 2020-2022. (2023).

https://probolinggokab.bps.go.id/indicator/35/179/1/jumlah-usaha-kecil-menengah.html

Wibowo, A., Lestari, D., Desa, D. I., Ngajum, K., & Malang, K.PENGEMBANGAN POTENSI UMKM DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKATMENUJU AT-TAMKIN Volume I No . 1 Mei 2018. 2(2). (2019)

Downloads

Published

2023-07-12

How to Cite

Siti Aminah, & M. Reza Maulana. (2023). Pengembangan Potensi UMKM Desa Tegalrejo Melalui Sosialisasi dan Pendampingan Branding Sebagai Upaya Peningkatan Daya Tarik dan Penjualan. Jurnal ABDIMAS Indonesia, 1(2), 31–39. https://doi.org/10.59841/jurai.v1i2.97